Agam, Matakata.co – Peningkatan dan pengembangan sumber daya manusia (SDM), khususnya generasi muda, perlu mendapat perhatian serius dari pemerintah daerah serta nagari.
Hal ini menjadi langkah penting dalam menyongsong generasi emas pada tahun 2045, yang diharapkan mampu membawa kemajuan bagi Sumbar dan Indonesia secara keseluruhan.
Hal itu disampaikan Anggota DPRD Sumbar, Ridwan Dt. Tumbijo saat menggelar reses perorangan masa persidangan I Tahun 2024-2025 di Pustaka Nagari Manggopoh, Lubuk Basung, Agam, Selasa (29/10).
Selain itu, Ridwan juga menyampaikan pentingnya peran aktif pemerintah dan nagari dalam upaya membentuk generasi muda berkualitas.
Menurut Ridwan, program “Pondok Bahasa” yang dikembangkan di Nagari Manggopoh layak menjadi contoh bagi nagari-nagari lain di Sumbar.
“Pondok Bahasa ini sangat penting bagi perkembangan anak-anak. Bahkan, saat ini sudah ada program pondok bahasa Inggris untuk anak-anak SD, yang diikuti oleh 25 siswa,” ungkap Ridwan.
Menurutnya, kegiatan seperti ini bukan hanya perlu didukung, tetapi juga dapat menjadi inspirasi bagi daerah lain.
Pada kesempatan tersebut, Ridwan juga menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat Nagari Manggopoh yang telah mendukung dan memilihnya dalam pemilu legislatif Februari lalu.
Ia berkomitmen untuk memperjuangkan aspirasi warga dan membangun Nagari Manggopoh. (y)